
Sebuah acara bertema profesional dan modern, menggabungkan elemen korporat seperti logo perusahaan, unsur futuristik, serta warna biru dan merah yang dominan, melambangkan kepercayaan dan energi. Dalam pembukaan kantor barunya, ZTE meminta kami untuk mengubah ruang kantor yang masih kosong menjadi lokasi acara yang menyenangkan. Meskipun ruangannya terbatas, kami berhasil menghiasnya dengan dekorasi acara minimalis yang tepat sehingga tidak tampak sesak. Dekorasi yang digunakan mencakup elemen-elemen berikut:
Pita Peresmian Kantor: Pita merah yang dihiasi dengan bunga besar berwarna serupa memberikan suasana meriah pada acara peresmian. Dilengkapi dengan kain berlapis yang menjuntai, menambah kesan elegan. Pita ini akan digunakan sebagai properti dalam prosesi peresmian kantor. Dipotong oleh para anggota BOD dan disaksikan oleh banyak orang, pita tersebut harus ditampilkan dalam bentuk yang indah.
Backdrop Bertema Futuristik: Dekorasi acara bergaya minimalis ini mengusung elemen grafis bertema luar angkasa, menampilkan ikon seperti robot, planet, dan tulisan besar yang mencolok. Dikombinasikan dengan pencahayaan sorot, dekorasi ini berhasil menghadirkan efek dramatis. Grafis bertema luar angkasa ini memiliki keterkaitan erat dengan bidang bisnis perusahaan yang berfokus pada teknologi dan masa depan. Warna biru dan putih dipilih untuk konsistensi dengan tema warna perusahaan. Ada juga balo sebagai dekorasi tambahan yang diposisikan secara strategis untuk mengisi ruang dan menciptakan suasana ceria.
Logo Neon dan Aksesori Branding: Logo perusahaan yang bercahaya memberikan sentuhan eksklusif dan memperkuat branding acara. Logo ini ditempatkan di area yang strategis sehingga menjadi latar belakang yang mencuri perhatian. Dekorasi acara minimalis ini dapat digunakan berulang kali, sehingga menghemat biaya dekorasi untuk acara berikutnya. Dengan perawatan yang baik, dekorasi tersebut dapat disimpan dan digunakan kembali pada acara mendatang.
Tips Dekorasi Acara Minimalis Yang Hemat untuk Anda

Kami sebagai penyedia layanan dekorasi acara memahami bahwa rencana anggaran dekorasi di perusahaan tidaklah mudah. Hal ini bisa disebabkan oleh tingginya biaya per tamu undangan atau faktor lainnya. Untuk mengatasi masalah tersebut, kami menawarkan solusi yang dapat membantu Anda menghemat anggaran dekorasi acara. Berikut adalah beberapa tips untuk menghemat anggaran dekorasi acara Anda:
Pilih Material Multifungsi: Gunakan bahan dekorasi acara seperti kain satin atau organza untuk dekorasi meja, tirai, atau backdrop. Bahan ini ekonomis dan memberikan efek mewah. Dengan pengunaannya yang bisa diberbagai tempat, dekorasi ini fix membuat anggaran dekorasi acara Anda menjadi lebih hemat.
Sewa daripada Membeli: Untuk barang-barang seperti lampu sorot, stand bunga, atau karpet merah, lebih baik disewa daripada dibeli, terutama untuk acara satu hari. Mengingat harganya yang cukup tinggi dan kesulitan dalam penyimpanan serta perawatannya, lebih bijak untuk menyewa dekorasi ini dari vendor.
Backdrop Sederhana dengan Efek Pencahayaan: Alih-alih mencetak backdrop besar, gunakan kain polos berwarna netral dan tambahkan pencahayaan dinamis untuk menciptakan efek visual. Atau Anda bisa membuat backdrop LED agar output lebih interaktif dan fungsionalis.
Minimalisir Dekorasi Hiasan Gantung: Jika anggaran terbatas, gunakan balon hanya di area tertentu seperti pintu masuk atau podium, daripada menyebarkannya di seluruh ruangan. Hal ini mengurangi dekorasi yang berlebihan dan efisiensi ruangan.
Fokus pada Satu Area Utama: Maksimalkan dekorasi di satu area fokus, seperti panggung atau meja peresmian, untuk memberikan impresi kuat tanpa menguras anggaran.
Dengan perencanaan yang matang dan penggunaan sumber daya yang cerdas, Anda dapat menciptakan dekorasi acara minimalis yang menonjol dan elegan tanpa harus menghabiskan anggaran besar. Memadukan elemen visual yang mencolok dengan konsep yang relevan akan meningkatkan daya tarik acara secara keseluruhan.
Commentaires